Evakuasi jenazah bocah
tenggelam di Sungai Denai. Foto: Wahyudi/SINDOnews
MAJALAHJURNALIS.Com
(Medan) - Seorang
remaja putri bernama Ira Lestari (13), ditemukan tewas tenggelam di aliran
Sungai Denai. Sebelumnya, korban dilaporkan hilang, sejak Rabu (1/3/2023).
Kepala Basarnas Medan, Budiono mengatakan, korban
merupakan warga Jalan Keramat Indah, Gang Keluarga Jermal 15, Kecamatan Medan
Denai, Kota Medan.
"Jasad korban ditemukan setelah tiga hari
pencarian dengan menurunkan personel dan sejumlah peralatan pendukung untuk
melakukan menyisir aliran Sungai Denai," katanya, Jumat (3/3/2023).
Dijelaskan dia, korban tenggelam saat berenang di
Sungai Denai, bersama adiknya di Jalan Menteng Raya, Gang Benteng, Kelurahan
Binjai, Kecamatan Medan Denai.
"Jenazah korban ditemukan pagi tadi, sekitar
17 KM dari lokasi awal korban tenggelam," jelasnya. Dengan ditemukannya
jasad korban, operasi SAR dinyatakan dihentikan.
Saat ini jenazah korban telah diserahkan kepada
pihak keluarga, untuk selanjutnya dimakamkan.
Sumber : SINDOnews.com
0 Komentar