Ticker

7/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Camat Kualuh Leidong Melepas 18 Calon Jama’ah Haji ke Tanah Suci Mekkah Diwarnai Isak Tangis

 

Bus rombongan mengangkut calon Jama'ah Haji Kecamatan Kualuh Leidong yang disediakan Pemkab Labura berangkat menuju Aek Kanopan.


MAJALAHJURNALIS.Com (Labura) - Camat Kualuh Leidong Jamaluddin, SE melepas 18 calon Jamaah Haji dari Kualuh Leidong, Selasa (13/6/2023).
 
Pelepasan Calon Jemaah Haji diselepas setelah sholat Zuhur di Masjid Al-Falah Desa Pangkalan Lunang Kecamatan Kualuh Leidong Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) diwarnai Isak tangis sanak keluarga dan masyarakat yang hadir.
 
Sebelum pelepasan HM. Saleh Siregar  Perwakilan dari Ikatan Persaudaran Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Kualuh Leidong dalam sambutannya berpesan kepada seluruh Calon Jama'ah Haji agar selalu menjaga Kesehatannya selama melaksanakan Ibadah di tanah suci. Pasang niat dan fokuslah dalam melaksanakan Ibadah, semoga Bapak/Ibu menjadi Haji Makbrur, Aamiin..., ucap Haji Saleh.


Camat Kualuh Leidong Jamaluddin, SE yang memakai peci Hitam saat memberikan Kata sambutan pada pelepasan 18 calon Jama'ah Haji.

Selanjutnya Camat Kualuh Leidong Jamaluddin juga berpesan kepada seluruh calon Jama'ah Haji Kecamatan Kualuh Leidong agar selalu menjaga kesehatannya selama melaksanakan Ibadah Haji.  Kami doakan bapak/Ibu selama melaksanakan ibadah diberikan Allah SWT kesehatan, semoga sehat pergi begitu juga sehat pulang nantinya ke kampung halaman, doakan kami agar dapat berangkat juga.
 
Masih bersama Camat, Saya akan mengiringi keberangkatan Bapak/Ibu Calon Jama'ah Haji menuju Aek Kanopan dan disana nantinya akan dilaksanakan Pelepasan Keberangkatan Calon Jama'ah Haji se-Kabupaten Labura oleh Bapak Bupati kita Hendriyanto Sitorus.
 
Untuk keberangkatan dari Kecamatan Kualuh Leidong menuju Aek Kanopan Bapak dan Ibu calon Jama'ah Haji akan dibawa oleh Bus Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara, ucap Camat mengakhiri.


Seluruh calon jemaah Haji dan Masyarakat menyatu.


Pelepasan calon Jama'ah Haji di iringi doa yang dipimpin oleh Ustadz Iskandar Zulkarnaen S.Hi dan alunan Adzan oleh salah seorang masyarakat Desa Pangkalan Lunang.
 
Pantauan Majalahjurnalis.com pelepasan keberangkatan calon Jama'ah Haji Kecamatan Kualuh Leidong dihadiri, Babinsa Sertu SF Aruan, Sekcam Riva Arya Ritonga S.Km. MM, Kasipem Reska Saragih, SE dan seluruh Perangkat Kecamatan, Kapus Kecamatan Kualuh Leidong Dewi Daulay, S.Km, Lurah Tanjung Leidong Gumbri Hasibuan, SE, tokoh agama HM. Yusus Harahap, tokoh masyarakat Khaidir Hasibuan dan ratusan sanak keluarga serta masyarakat. (Amin Hsb)

Post a Comment

0 Comments