Ticker

7/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

FIB Sumut Gelar Tabligh Akbar dan Deklarasi Pemilu Damai 2024

 


MAJALAHJURNALIS.Com (Deliserdang) – Dewan Pimpinan Pusat Forum Islam Bersatu Sumatera Utara (DPP FIB SU) bersama sayap-sayap juang pergerakannya mendeklarasikan ‘Pemilu Damai 2024’.
 
Deklarasi Pemilu Damai tersebut diiklarkan setelah melaksanakan Tabliq Akbar di Masjid Al Mukhlisin Jalan Banten Baru Desa Tanjung Kusta Kecamatan Sunggal Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara.
 
Ormas Islam FIB Sumut bersama Sayap Juang Pergerakan LIB LPK MIB dan Komunikasi Antar Remaja Masjid tetap Istiqomah Demi Amar Maruf Nahi Mungkar bernyali dan peduli. Tetap  ada dan menunjukkan eksistensi pergerakan Islam.
 
Hal tersebut disampaikan Ketum DPP FIB Sumut Ust Zulkifli Rangkuti (UZR) S.Pdi didampingi Dirhukum DPP FIB SU M. Ilham, SS, SH, MH dan Ari Bendahara Umum, Ketua OKK DPP FIB SU Deddy, Wakil Panglima DPP FIB Alex dan pengurus lainnya Rahmad, Rizal, Bobi, Jaka, Heri dan Reza seusai mendeklarasikan Pemilu Damai kepada Majalahjurnalis.com, Minggu (12/11/2023) sekitar pukul 10.00 Wib di Masjid Al Mukhlisin.



 
Dikatakannya lagi, pilihan boleh berbeda tapi kerukunan umat dan keberagaman tetap wajib dijaga, itulah Kebhinnekaan Tunggal Ika.
 
Saat ini suasana tahun politik, gesekan-gesekan dan Isyu politik yang tak bertanggungjawab bakal terjadi, dan tentunya dapat memecah-belah Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia. Untuk itu FIB Sumut mengambil tanggungjawab keumatan yaitu dengan berperan serta sesuai Ormas Islam menjadi peneduh, penyejuk ditengah panasnya suasana suhu politik saat ini.
 
Dalam acara Deklarasi Damai Pemilu 2024 itu telah dibingkai dengan acara tausiah yang dihadiri masyarakat dan menyampaikan 4 poin yaitu DPP FIB SU mengajak masyarakat untuk selalu cinta akan kedamain dalam menyikapi pemilu yang akan berlangsung, siapapun berhak untuk mengikuti kontestasi pemilu, suku apa saja, agama apa saja, dan ras apa saja,  karena Indonesia adalah bangsa yang majemuk. Disamping pilihan boleh berbeda, tapi kerukunan dan keberagaman wajib dijaga itulah makna dari Bhineka Tunggal Ika, pungkas UZR. (TN)

Post a Comment

0 Comments