Ticker

7/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Kaesang Dilarang Maju Pilgub Jakarta

 

Jokowi dan Kaesang. (dok. PSI)


MAJALAHJURNALIS.Com (Jakarta) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi kabar dirinya melarang putra bungsu sekaligus Ketum PSI, Kaesang Pangarep, maju di Pilgub Jakarta. Apa kata Jokowi?
 
Hal tersebut sempat ditanyakan ke Jokowi usai acara HUT ke-52 Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) yang digelar di Hotel Fairmont Jakarta, Senin (10/6/2024). Jokowi hanya menjawab agar pertanyaan itu ditanyakan ke Kaesang.
 
"Tanyakan ke yang mempunyai nama, Kaesang Pangarep," ujarnya.
 
Perihal cerita Jokowi melarang Kaesang maju di Pilkada Jakarta ini diungkap Ketum PAN Zulkifli Hasan. Menurut Zulhas, pembicaraan itu disampaikan Jokowi setelah rapat yang digelar pada Senin (3/6/2024).
 
"Tadi saya tanya sama Bapak (Jokowi) habis rapat, 'Pak, gimana kalau Kaesang maju wagub Jakarta?'. 'Waduh', gitu, 'Jangan Pak Zul', katanya," ujar Zulhas di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (3/6/2024).
 
"Iya (jawaban) Pak Jokowi tadi," lanjutnya.
 
Lebih lanjut, Zulhas mengatakan dirinya pernah mengusulkan Kaesang berpasangan dengan Zita Anjani sekitar setahun yang lalu. Dia menyebut usulan itu juga sempat kembali ditanyakan ke Jokowi.
 
"Kaesang kan anak muda, saya malah sudah pernah ngusulkan dulu, 'Pak saya kan pernah ngusulkan dulu, setahun lalu, gimana Pak kalau Jakarta anak muda saja gitu kan, Kaesang'. Setahun lalu kalau tak salah," jelasnya.
 
Zulhas menyampaikan usulan itu lagi lantaran Kaesang sudah punya peluang maju di Pilgub Jakarta setelah ada putusan Mahkamah Agung (MA) terkait batas usia kepala daerah. Namun, kata Zulhas, Jokowi lagi-lagi kembali melarang.
 
"Dulu kira-kira begitu. 'Sekarang sudah bisa, Pak' tadi saya bilang, iya terus siapa yang anu katanya gitu, yang apa itu yang gugat, gitu ya. 'Sekarang udah boleh Pak, digugat'. 'Jangan Pak Zul', kira-kira itu," sebutnya.
 
Kaesang Bilang Rahasia
 
Kaesang mengatakan dirinya memiliki versi yang berbeda dari cerita Zulhas itu. Putra bungsu Jokowi itu bertanya ke wartawan apakah sudah mendengar cerita versi dirinya atau belum.
 
"Ya itu kan versi ceritanya Pak Zulhas kan. Sudah denger versi cerita saya belum?" tanya Kaesang di kantor DPP PSI, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (7/6/2024).
 
"Rahasia," jawabnya singkat soal bagaimana cerita versi dirinya.
Sumber : detiknews

Post a Comment

0 Comments