![]() |
Bupati Labura Hendriyanto Sitorus (baju putih) saat
berada di Polsek Belawan. @Majalahjurnalis.com
MAJALAHJURNALIS.Com (Labura) - Viral di media sosial jejaring
Facebook adanya gadis kecil asal Kabupaten Labura yang tersesat hingga diamankan
ke Polsek Belawan membuat Bupati Labura Hendriyanto Sitorus gerak cepat
langsung menemui sang anak ke Polsek Belawan Kota Medan.
Diketahui
anak tersebut bernama Luthfia Ulfa (14) warga kota Medan yang sejak usia 9
tahun tinggal bersama neneknya yang bernama Rubiatun di Dusun Lubuk Tikko, Desa
Damuli Pekan, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura.
Bupati
Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus menjelaskan sampai saat ini masih terus
berkoordinasi dengan pihak keluarga sang anak.
"Kita
terus berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk membawa pulang dan kembali
menyekolahkan anak ini dan seluruh biaya pendidikan dan serta kebutuhan
sehari-hari anak ini akan saya tanggung,
" janji Bupati Hendriyanto Sitorus, Selasa (4/10/2022) kepada wartawan.
![]() |
Luthfia Ulfa (14) Anak yang nyasar di Belawan memakai
Baju Hitam. @Majalahjurnalis.com
0 Comments