Ticker

7/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Di Qatar, Presiden Prabowo Hadiri Upacara Kenegaraan

 

Presiden Prabowo Subianto saat tiba di Doha, Qatar, Sabtu (12/4/2025).@Biro Pers Sekretariat Presiden

MAJALAHJURNALIS.Com (Doha) - Presiden Prabowo Subianto akan mengikuti upacara kenegaraan di Istana Amiri Diwan, Doha, Qatar, Minggu (14/5/2025) siang waktu setempat. Nantinya, ia akan didampingi Emir Qatar Sheikh Tamim ibn Hamad Al-Thani.
 
Menurut Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, upacara tersebut akan digelar pukul 11.00 waktu setempat.
 
"Ketibaan Bapak Presiden di Istana Amiri Diwan, beliau akan disambut upacara kenegaraan. Di sana nantinya akan dikumandangkan dua lagu kebangsaan masing-masing negara (Indonesia dan Qatar)," ungkapnya kepada media.
 
Yusuf mengungkapkan, usai lagu kebangsaan Indonesia dan Qatar diperdengarkan, Prabowo dan Sheikh Tamim akan meninjau pasukan kehormatan. Setelah itu, upacara penyambutan dinyatakan selesai.
 
Menurutnya, Prabowo dan Sheikh Tamim akan menggelar pertemuan tertutup di Istana Amiri Diwan.
 
"Setelah kegiatan penyambutan, Bapak Presiden dengan Emir Qatar akan melakukan pertemuan bilateral maupun juga tête-à-tête (kepala dengan kepala/tertutup) di Istana Amiri Diwan," tuturnya.
 
Usai pertemuan, Prabowo dengan Shekikh Tamim akan menandatangani beberapa perjanjian untuk meningkatkan kerja sama Indonesia-Qatar dan akan diakhiri makan siang bersama.
 
Setelah pertemuan berakhir, Prabowo akan langsung menuju Amman, Yordania.
 
Sebelumnya, Prabowo diketahui telah melakukan serangkaian kunjungan kenegaraan di Emirat Arab, Turki dan Mesir.
Sumber: Beritasatu.com

Post a Comment

0 Comments