![]() |
Kondisi jalan menuju Dusun Sei Bilik
Desa Kelapa Sebatang Kecamatan Kualuh Leidong Labura, kelihatan Tidak berat.
@Majalahjurnalis.com
MAJALAH
JURNALIS.Com (Labura)
- Jalan lintas menuju Dusun Sei Bilik rusak berat, ada
beberapa titik yang nyaris tidak dapat dilewati kendaraan roda dua, apalagi
bila turun hujan.
Jalan lintas Dusun Sei Bilik ini juga satu-satunya jalan
darat menuju Rumah Persulukan Tarikat Naqsabandiyah atau yang kerap disebut
Makom Tuan Guru Air Hitam atau Rumah Persulukan Drs. Tuan Hasan Maksum, MA.
Selain jalan menuju Mokam Tuan Guru, jalan tersebut juga
satu-satunya jalan menuju sekolah Mandrasah Alyah Swasta (MAS AL FURQON ) yang
ada di Jalan lintas Dusun Sei Bilik Desa Kelapa Sebatang Kecamatan Kualuh
Leidong Kabupaten Labuhanbatu utara (Labura).
Pantauan Majalahjurnalis.com, Senin (5/9/2022) terlihat jalan
lintas menuju Dusun Sei Bilik kupak-kapik kaek kubangan kerbau dan nyaris tidak
bisa dilalui roda dua. Sampai-sampai siswa-siswi MAS Al Furqon harus
memarkirkan sepeda motornya ± 200 meter jaraknya dari sekolah.
Warga tak mengetahui, apakah jalan tersebut masuk dalam
pantauan Dinas Provinsi Sumatera Utara atau Dinas Pemkab Labura. Akan tetapi jalan
ini sangat butuh perbaikan.

Kepala Sekolah MAS AL-FURQON Ahmad
Sopian, S.Pdi saat menunjukkan jalan yang rusak. @Majalahjurnalis.com
Kepala Sekolah MAS Al-Furqon Ahmad Sopyan, S.Pdi saat ditemui awak
Majalahjurnalis.com tepatnya di lokasi jalan yang rusak mengatakan, saya selaku
Kepala Sekolah MAS-AL FURQAN berharap agar jalan ini cepat diperbaiki supaya
Proses Belajar dan mengajar disekolah kami berjalan dengan baik.
Karena jika kondisi jalan seperti saat sekarang ini, dapat
mengakibatkan minat siswa-siswi malas datang ke sekolah, begitu juga sebaliknya
Guru-Guru minatnya untuk ke sekolah berkurang akibat jalan kondisi jalan yang
rusak.
Jika hal ini berlanjut saya juga kwatir akan berakibat buruk
bagi siswa-siswi dan Guru, karena kami terpaksa parkir ditanah masyarakat alias
dibawah pohon sawit yang jaraknya berkisar 200 meter dan jauh dari pantauan
Satpam.
“Saya sangat berharap agar pemerintah terkait dapat dengan
segera untuk memperbaikinya,” ujarnya. (Amin Hsb)

Kepala Sekolah MAS AL-FURQON Ahmad
Sopian, S.Pdi saat menunjukkan jalan yang rusak. @Majalahjurnalis.com
0 Comments