Kecelakaan lalu
lintas mobil dinas anggota DPRD Provinsi Jambi. @Antara
MAJALAHJURNALIS.Com (Jambi) - Peristiwa kecelakaan tunggal
mobil dinas Pemprov Jambi di depan Rumah Sakit Siloam, Kecamatan Jambi Selatan,
Kota Jambi, pada Kamis (2/2/2023) lalu.
Pelajar berinisial MSA (17)
mengakui kepada polisi, bahwa dirinya digerebek oleh warga saat lagi pacaran.
Kemudian MSA saat itu panik
karena digerebek oleh warga sehingga mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi
hingga mengalami kecelakaan. Serta mobil itu menabrak pohon dan trotoar.
"Keterangan dari remaja
ini, memang dia digerebek, karena mereka pacaran di dalam mobil," kata
Kapolresta Jambi, Kombes Eko Wahyudi, pada Sabtu (4/2/2023).
Kata Eko, walau sudah
mengalami kerusakan, Toyota Camry ini dikemudikan ke arah simpang Tugu Adipura.
Namun, saat di dekat Rumah Sakit Siloam, mobil ini kehilangan kendali, kemudian
menabrak tiang reklame dan Toyota Calya BH 3056 XX.
Lanjutnya, penumpang perempuan
di dalam mobil itu berinisial TA (16). Ia yang mengalami patah kaki langsung
dibawa ke rumah sakit. Sesuai kesaksian warga, sang penumpang ini ditemukan
dalam keadaan tanpa busana.
Menurut dia, untuk saat ini
pihak kepolisian belum
mengetahui warga yang menggerebek."Kita masih dalam penyelidikan, yang
menggerebek itu belum dapat orangnya. Kita cek CCTV di sekitar lokasi, tidak
ada. Namun kondisinya gelap, penerangannya minim,"jelasnya.
Kemudian mobil dinas yang plat
merah BH 1842 Z. kata Eko, ditahan Subdit Gakkum Satlantas Polresta Jambi.
Padahal, mobil ini sebelumnya masuk dalam proses pelelangan.
"Kita tahan di Polresta
Jambi, masih dalam proses penyidikan, kemudian pelajar yang menggunakan Sedan
Camry tidak mempunyai SIM,"tegasnya.
Kepolisian sudah
memeriksa urine kedua remaja itu. Hasilnya tidak menunjukkan mereka telah
mengonsumsi narkoba.
"Saat di tes urine
hasilnya negatif," tutupnya.
Sumber : Merdeka.com
Berita ini juga
dimuat di Twitter: @JURNALIS_69
0 Komentar