Bintang Sweet Home, Lee Si-young, akan
cerai dari suaminya yang merupakan pebisnis setelah 8 tahun menikah.@Netflix
MAJALAHJURNALIS.Com (Jakarta)
- Lee Si-young akan bercerai dari suaminya. Artis yang begitu
dikenal lewat drama Boys Over Flowers dan Sweet Home ini bercerai setelah 8
tahun menikah dengan suaminya.
Rencana perceraian sang artis dikonfirmasi
Ace Factory selaku agensi pada Senin (17/3/2025). Namun, tak banyak informasi
disampaikan karena menyangkut kehidupan personal Lee Si-young.
"Mereka (Lee Si-young dan suami)
dalam proses cerai karena kesepakatan bersama," kata agensi seperti
diberitakan Newsen via Naver, Senin (17/3/2025).
"Karena ini adalah kehidupan sang
artis, harap dipahami sulit untuk menjawab pertanyaan selain informasi ini,"
mereka menegaskan.
Lee Si-young menikah dengan pengusaha
pada September 2017. Pengusaha bernama Cho Seong-hyun itu 9 tahun lebih tua
daripadanya. Ia pun meski kerap aktif membuat video parodi, tetap menjaga
privasi keluarganya.
Ia tidak pernah terlihat secara
terbuka mengunggah wajah suami, dan belakangan ini jadi kerap posting anak
laki-laki mereka yang lahir pada Januari 2018.
Rumah tangga Lee Si-young pun selama
ini jauh dari kabar miring dan sang artis beberapa kali menyatakan keluarganya
dalam keadaan baik.
Lee Si-young merupakan artis, model,
sekaligus mantan boxer yang mulai dikenal berkat perannya sebagai Oh Min-ji
dalam Boys Over Flowers. Ia juga pernah jadi member We Got Married dengan
dipasangkan dengan Jun Jin Shinhwa.
Pada Juni 2009, mereka menjadi
pasangan We Got Married pertama yang benar-benar resmi pacaran di luar acara
tersebut. Namun, hubungan itu kandas setelah enam bulan.
Sepanjang kariernya, Lee Si-young
membintangi banyak drama, dan beberapa yang hit seperti Sweet Home, Grid, serta
Playful Kiss. Ia juga main film No Mercy, The Divine Move, serta Killer Toon.
Lee Si-young turut membintangi begitu
banyak acara televisi, beberapa yang terbaru adalah Zombieverse dan
Zombieverse: New Blood, serta I Am a Survivor.
Sumber : CNN Indonesia
0 Comments