![]() |
Camat Kualuh Leidong
Jamaluddin SE (Baju PNS Kopiah Hitam), Kapolsek Kualuh Hilir AKP Ilham Harahap
SH, MH (Baju Dinas Polisi pakai kopiah putih) saat pelaksanaan upah-upah calon
Jemaah Haji.@Majalahjurnalis.com/Amin Hsb.
MAJALAHJURNALIS.Com (Labura) - Ikatan
Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kecamatan Kualuh Leidong memberikan semangat
dan mendoakan kepada 18 calon Jamaah Haji dari Kualuh Leidong, Selasa
(23/5/2023) diaula Kantor Camat Kecamatan Kualuh Leidong Kabupaten Labuhanbatu
Utara (Labura).
Acara diawali
dengan kata sambutan H. Muhammad Yusuf Ketua IPHI Kualuh Leidong.
Beliau
mengucapkan selamat kepada seluruh calon Jamaah Haji, Insya Allah semoga bapak
ibu yang akan menjalankan Ibadah Haji kami doakan sehat-sehat dan semoga bapak
Ibu menjadi Haji yang Makbrur, tutupnya.
Selanjutnyanya Jamaluddin,
SE Camat Kualuh Leidong dalam sambutannya mengucapkan Alhamdulillah karena ditahun
ini kecamatan kita memberangkatkan Calon Jamaah Haji sebanyak 18 orang,
mudah-mudahan tahun-tahun yang akan datang lebih meningkat lagi, harapnya.
Camat berpesan
kepada seluruh calon Jamaah Haji agar selalu menjaga kesehatannya.
“Hari ini kami dari
Forcimpinca Kecamatan mengupah-upah untuk memberi semangat dan mendoakan bapak
dan ibu sekalian agar sehat selama menjalankan Ibadah Haji, begitu juga kami
berharap kepada bapak dan ibu nantinya
saat di Mekah doakan kami agar kami dapat ikut menyusul melaksanakan Ibadah
Haji, Aamiin Aamiin Ya Robbal Alaminm,” ucap Camat mengakhiri.
Hal senada juga
disampaikan Kapolsek Kualuh Hilir AKP Ilham Harahap SH, MH.

Ketua IPHI H. Muhammad Yusup (berdiri) saat menaburkan
kembang pada acara upah-upah mendoakan calon Jamaah Haji. @Majalahjurnalis.com/Amin Hsb

0 Comments