MAJALAHJURNALIS.Com (Medan) –SMPN 27 Medan menggelar
Upacara Bendera dalam rangka HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78
dihalaman sekolah, Kamis (17/8/2023) pagi. Pantauan Majalahjurnalis.com, upacara tersebut dipimpin Kepala SMPN 27
Medan disela-sela hujan gerimis. Upacara tujuhbelasan tersebut tetap
dilaksanakan penuh dengan semangat patriot. Terlihat anak didik SMPN 27 melaksanakan upacara bendera penuh dengan
hikmat dan terlaksana sesuai rencana. Semangat para pendidik dan siswa sangat kental terlihat sehingga
pelaksanaan bendera berjalan dengan sukses. Pengukuhan Paskibra UPT SMPN
27
Sebelumnya sehari HUT RI ke 78 tanggal 17 Agustus 1945, UPT SMPN 27 Medan
mengadakan Pengukuhan Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera) di halaman sekolah,
Rabu (16/8/2023). Kepala UPT SMP N 27 mengatakan, agar anak didik yang baru si kukuhkan
kiranya dapat menjaga nama baik sekolah dan meningkatkan jenjang prestasi yang
lebih tinggi lagi Dalam kesempatan itu beliau juga mengucapkan terimakasih kepada pelatih yakni
Royhan Nasution dan Iman Syahputra Siregar, S.Pd selaku Pembina yang sudah
bersusah payah melatih anak didik ini menjadi anggota Paskibra yang baik serta
dapat membawa nama baik sekolah, ungkapnya mengakhiri. (Sarmidin Sinaga)
0 Comments