MAJALAHJURNALIS.Com (Sergai) -
Rekaman video yang menampilkan seorang sopir angkutan kota (angkot) di
Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut) diduga melakukan
masturbasi di depan penumpang wanita viral di media sosial. Kini sopir tersebut
telah diamankan pihak kepolisian. Kasat Reskrim Polres Sergai AKP Binrod
Situngkir mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu (14/1/2026) sekira pukul
17.00 WIB. Adapun korban merupakan penumpang angkot jurusan Sergai menuju
Tebing Tinggi. "Pelaku melakukan perbuatan
asusila dengan memperlihatkan dan memegang alat kelaminnya saat
mengemudi," kata Binrod, Sabtu (17/1/2026). Pelaku diketahui berinisial JD, warga
Kota Tebing Tinggi. Setelah video kejadian tersebut viral, Satreskrim Polres
Sergai bekerja sama dengan Satreskrim Polres Tebing Tinggi melakukan
penyelidikan dan berhasil mengamankan JD di kediamannya pada Kamis (15/1/2026) sekira
pukul 20.00 WIB. Binrod menjelaskan, korban inisial IS
(23) awalnya naik angkot di Simpang Bedagai dan duduk di kursi depan, tepat di
samping sopir. Saat itu, hanya korban dan pelaku yang berada di dalam angkot.
"Korban naik ke angkot lalu duduk
di depan tepatnya samping supir dan saat itu yang ada di dalam mobil angkot
hanya korban dan supir, saat diperjalanan pelaku mengeluarkan dan
memperlihatkan alat kelaminnya dan juga mengelus alat kelaminnya secara
berulang,"ungkapnya. Saat melintas di Kecamatan Sei Bamban,
Sergai, pelaku diduga melakukan masturbasi. Korban kemudian merekam aksi
tersebut secara diam-diam hingga ada penumpang lain yang naik dan pelaku
menghentikan perbuatannya. "Korban merekam perbuatan yang
dilakukan pelaku, hingga sampai ada penumpang baru lagi yang naik lalu pelaku
berhenti melakukan perbuatannya," ungkapnya. Meski demikian, korban memilih tidak
membuat laporan resmi ke polisi. Korban berharap kejadian tersebut menjadi
pelajaran agar tidak terulang kembali dan pelaku tidak mengulangi perbuatannya. Sumber : detiksumut
0 Komentar