Ticker

7/recent/ticker-posts

Wawancara Ekslusif bersama Thamrin BA Ketua DPW APPI Provinsi Sumatera Utara

Kehadiran APPI di Sumut Harus Menjadi Perubahan Untuk Kesejahteraan Wartawan

Wawancara Ekslusif bersama Thamrin BA Ketua DPW APPI Provinsi Sumatera Utara
Thamrin BA.@MJ

MAJALAHJURNALIS.Com (Medan) – Kehadiran Organisasi Pers Asosiasi Pengusaha Pers Indonesia (APPI) di Provinsi Sumatera Utara harus dapat menjadi perubahan kebaikan terutama tingkat kesejahteraan bagi kehidupan Wartawan.
 
Niat itu sudah tertanam dalam diri sosok seorang wartawan bernama Thamrin BA. Saat ini beliau masuk kategori wartawan senior, karena sejak tahun 2003, ia menggeluti dunia penjelajah atau yang lebih dikenal Pemburu Berita.
 
Dunia wartawan ini dikenalinya melalui tetangga dekat rumahnya di Jalan Bilal/Jalan Sidoeleng Medan Timur Kota Medan bernama Abdul Hamid alias Angga wartawan senior di Majalah Analis yang telah melalangbuana di dunia kewartawanan.

Dari sang gurunya itu, Ia banyak dapat pengetahuan tentang ilmu kewartawanan serta tentang etika dalam meliput ataupun wawancara di Jurnalistik. Itulah bekalnya untuk berkarir di dunia wartawan.
 
Padahal ia tak memiliki ilmu sarjana dari bangku kuliah kewartawanan, berbekal kemauan tinggi dan sifat ingin taunya terhadap persoalan yang ada membuat ia tertempa menjadi kepribadian menanamkan jiwa kewartawan didalam dirinya dan dialam kehidupannya.
 
Menjadi dirinya seorang pemikir diluar ilmu yang ditempanya dibangku kuliah di AMI (Akademi Maritim Indonesia) Medan  lulusan akademi tahun 25 September 1995 dengan Jurusan Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga (KPN) direkturnya pada waktu itu Drs. H. Jacob Sir.
 
Akan tetapi embel-embel Sarjana Mudanya tak menjamin hidup yang layak dan menerima pekerjaan yang sesuai bidangnya. Memang ada kekecewaan didalam dirinya, akan tetapi dia tak menyerah, mungkin Allah SWT punya niat lain untuk meraih masa depan Thamrin BA.




Berlatar belakang kemauan yang tinggi untuk menghidupi keluarga, ia bekerja di PT. Brhma Debang Kencana (BDK) pada tahun 1997 menjadi Satpam yang kita kenal Medan Mall, saat-saat reformasi di Indonesia bergema. Bersamaan itu menekuni dunia MLM CNI, tetapi kandas ditengah jalan.
 
Lalu pindah kerja melamar di Swalayan Maju Bersama di Jalan Yos Sudarso depan kantor Wilayah PLN Sumbagurt, seiring jalan Ia dipindahkan ke cabang Maju Bersma di Jalan Mangkubumi Medan, tetap sebagai Karyawan Satpam.
 
Atas keberaniannya meninggalkan dunia yang sudah memberinya kehidupan dengan menerima gaji bulanan sesuai UMK/UMR berdasarkan Undang-Undang Ketenagakerjaan Republik Indonesia, didasari berkeinginan untuk meningkatkan kehidupan yang lebih layak sebagai seorang manusia ciptaan Allah SWT, maka dari itu terjun ke dunia wartawan, walaupun dasar yang dimilikinya belum ada. Memang sosok Thamrin ini, suka dengan dunia tantangan yang positif.
 
Menurutnya, kehidpan wartawan itu penuh dengan suka duka. Banyak tantangan yang harus dihadapi, tetapi banyak juga ilmu yang didapat untuk mengarungi kehidupan serta banyak teman yang datang dari berbagai kalangan.
 
Untuk mengenal lebih dekat lagi, saya wartawan majalahjurnalis.com Sarniun Suhartono, SH (Tono) mari sama-sama kita Wawancara Ekslusif dengan abangda Thamrin BA pemimpin saya di majalahjurnalis.com disalah satu café di Medan, Sumatera Utara, Minggu (11/1/2026) pagi.
 
Tanya (Wartawan) : Assalamualaikum Ketua Thamrin. Apakabar hari ini.
 
Jawab (Thamrin) : Walaikum Salam. Teman-teman di maalahjurnalis,com. Kabar hari ini, insyaallah sehat walafiat atas ridho Allah SWT. Begitu juga harapan saya kepada rekan-rekan awak media semua.
 
Tanya : Tiba-tiba koq bisa menjadi Ketua DPW APPI Provinsi Sumatera Utara. Mohon dijelaskan, Ketua!
 
Jawab : Panjang ceritanya, pertama-tama saya bergabung di WA Grub melalui jalur link di media sosial, saran dari teman bernama Herman Saragih Ketua PPMI Sumut. Dan pada waktu itu penerima mandat pembentukan APPI di Sumut yaitu Pak Djhon wartwan senior dari Kota Tanjung Balai dan saya ditunjuk langsung oleh Ketua Umum APPI untuk menjadi Sekretaris Pak Djhon. Mengingat jarak tempuh antara Kota Medan dengan kota Tanjung Balai sangatlah jauh, maka saya mengundurkan diri dari jabatan Sekretaris, menurut saya organisasi yang sudah lama saja antara ketua dan sekretraris berjauhan takkan mungkin organisasi itu dapat berkembang dengan baik.
 
Singkat ceritanya, pada bulan November 2025 Ketua Umum Pak Taskin menelpon saya dengan mengatakan akan memberi mandat untuk kepengurusan DPW APPI Sumut. Dan sebagai wartawan saya siap mengemban jabatan tersebut.
 
Setelah saya mendapat mandat dari Ketua Umum DPP APPI Aprin Taskin Yanto, SE, M.Si pada tanggal 17 November 2025. Kemudian saya mengajak kawan-kawan media untuk bergabung di organisasi ini. Alhamdulillah semuanya sudah rampung.


Tanya : Apa rencana Ketua kedepan terkait masa depan APPI Sumut?
 
Jawab : Ini perlu saya jelaskan sebentar. Melihat adanya tulisan Pengusaha Pers didalam organisasi ini, sebenarnya yang tergabung disini boleh Wartawan bukan hanya berlatar belakang sosok Pengusaha Pers saja.
 
Menyinggung soal pertanyaan tadi, kedepannya APPI di Sumatera Utara, saya dan kita semua berharap organisasi ini berkembang menjadi organisasi yang bermanfaat terutama bagi kawan-kawan yang berada didalamnya, juga bermanfaat bagi orang-orang diluar organisasi ini.
 
Mengapa seperti itu? Karena APPI ini kita bangun dari kebersamaan tentunya milik kita bersama dan sudah pasti menjadi tanggungjawab kita bersama. Dan kawan-kawan yang masuk didalam struktur kepengurusan APPI Sumut saat ini, adalah orang-orang pilihan. Dan saya berharap dari orang-orang pilihan ini, akan menghasilkan gagasan dan pemikiran yang cemerlang, sudah tentu cara berpikirnya pun harus lebih cermat seperti seorang Pengusaha yang memiliki wawasan yang tinggi.
 
Sesuai komitmen kita bersama, kedepannya APPI Sumut akan memperbaiki tingkat kesejahteraan wartawan dengan melakukan program-program kerja nyata yang nantinya dapat bekerjasama dengan pihak Pemerintah, Polri dan TNI maupun pihak pengusaha swasta.
 
Wartawan itu adalah pekerja profesi yang dilindungi UU Pers, selain menulis dan melakukan sosial kontrol terhadap setiap perkembangan yang ada, juga memiliki sisi kehidupan yang berharap menjadi kehidupan yang layak, karena wartawan itu memiliki keluarga yang wajib disantuni setiap hari. Walaupun itu tidak semudah yang kita bayangkan, akan tetapi kita sebagai Hamba Allah jangan pernah menyerah.


Thamrin foto bersama Istri.@doc. pribadi



Tanya : Maaf Ketua!!! Sebelum di APPI ini, boleh Ketua menceritakan perjalanan karir.
 
Jawab : Oya terimakasih. Tadi sudah saya sebut awal saya terjun di dunia Jurnalistik yaitu pada tahun 2003, dan saya masih menjadi Karyawan Satpam Maju Bersama yang di Jalan Mangkubumi Medan.
 
Awal-awal saya pertama kali memegang Kartu Pers yaitu di Koran Mingguan bernama Proklamasi 45 Pemrednya Latando Makarim mantan wartawan Harian Waspada dari situ saya dibimbing Abdul Hamid (Angga) yang menjadi guru saya. Di media itu menjabat sebagai Redaktur Pelaksana (Redpel).
 
Lalu saya pindah ke Koran mingguan terbitan Medan juga namanya Barisan Hijau Pemimpin Umumnya namanya Macksin, kemuidan saya pindah lagi ke Madya Pos Pemrednya  Nasran Nasution di Jalan A. Yani VII Medan, lalu saya diajak gabung oleh Idris Johansyah Kepala Perwakilan Harian Sentana Jakarta Koran nasional, setelah melalangbuana, kemudian saya ditawari menjadi Pemimpin Redaksi di Koran Mingguan Ombusman New pemiliknya seorang pengacara bernama Bu Vivian Tanjung di Jalan Pimpinan Medan, setelh itu saya ditawari menjadi Pemimpin Redaksi di Suara Buruh Nasional (SBN) pemiliknya adalah Tony Hermansyah di Jalan Sentosa Lama Medan, kemudian saya ditawari menjadi Pemimpin Redaksi di Koran mingguan Eksekutif News Pimpinan Redaksi  Fachrizal, SE di komplek STIPAB Medan dan setelah itu saya menjadi Wartawan Harian Mimbar Umum Koran harian tertua di Provinsi Sumatera Utara di Jalan Letda Sujono Medan, kemudian saya berhenti dan menjadi Pemimpin Redaksi di Koran mingguan Merdeka News pemiliknya Tumpal Sinurat di Jalan Rela Medan.


Setelah melalangbuana diberbagai media terbitan Medan, barulah saya membuka media cetak bernama JURNALIS pada tahun 2014, media ini terbit setiap bulannya dalam bentuk Majalah. Seiring waktu dan perkembangan zaman, hadirnya HP Android membuat dunia cetak Koran dan Majalah lesu sehingga Majalah saya hentikan Penerbitannya dan pada tanggal 29 Juli 2020 saya berkonsentrasi di media online dan youtube yaitu bernama majalahjurnalis.com dan MAJUR TV, saya pendirinya dan saya juga Pemimpin Umum dan Pemimpin Redaksi (Pemred)-nya.
 
Selain saya berprofesi Wartawan, saya juga menjabat Sekretrais Umum di Dewan Pengurus Wilayah Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (DPW PPMI) Provinsi Sumatera Utara.

Tanya : Selain bergelut di Dunia Media. Apakah Sebelumnya Ketua  juga pernah masuk didalam Organisasi Pers?


Jawab : Saya pernah menjadi Sekretaris PWI-R (Persatuan Wartawan Indonesia Reformasi) di Kabupaten Deli Serdang dan Perkumpulan JMI (Jurnalis Media Independen) Tingkat DPP di Medan Sumatera Utara. Dan sekarang kedua organisasi tersebut vakum.

 
Tanya : Terimakasih Ketua, sudah meluangkan waktu untuk wawancara. Selamat pagi.
 
Jawab : Terimakasih. Yakinlah…setiap pekerjaan yang positif jika kita tekuni dan kita cintai serta sayangi seperti kita menyayangi diri kita sendiri, Insayallah akan mendapatkan keberuntungan dengan kerja keras kita selama ini. Karena kita Yakini Tuhan itu tidak pernah tidur, Dia selalu melihat hamba-hambanya di dunia ini. Tapi perlu kita ketahui juga, bahwa belajar dan belajar itu sangat perlu. Kejarlah ilmu sebanyak-banyaknya, uang pasti akan datang, tetapi jika uang yang dikejar, maka ilmu tak serta merta dapat. Kawan-kawan mengenal saya dan menyebut saya sebagai Wartawan Petarung, karena saya tak pernah kenal lelah. Selamat beraktivitas. Salam Satu Pena dari Medan Sumatera Utara. Terimakasih.
 
Demikian Wawancara Eksklusif dengan Thamrin BA Ketua DPW APPI Provinsi Sumatera Utara periode 2026 s/d 2031. (Tono)

Posting Komentar

0 Komentar